JENGGALA.ID – Indonesia sebagai negara kepulauan terluas di dunia, memiliki flora (tumbuhan) dan fauna (satwa) yang sangat beragam dan tersebar tidak merata. Banyak faktor yang memengaruhi persebaran flora dan fauna di Indonesia, salah satunya adalah letak geologisnya yang unik. Ini menjadikan flora dan fauna di Indonesia berbeda dengan banyak negara dan kawasan lain di dunia.
Flora di Indonesia
Flora di Indonesia dapat dibagi menjadi empat kawasan utama:
1. Flora di Sumatra-Kalimantan: Sebagian besar wilayah Sumatra dan Kalimantan memiliki iklim hutan hujan tropis dengan tingkat kelembapan udara dan curah hujan yang tinggi sepanjang tahun. Di sini, hutan hujan tropis mendominasi dengan pohon-pohon yang tinggi dan rapat. Beberapa flora khas termasuk tumbuhan meranti, epifit seperti anggrek dan jamur, serta tumbuhan endemik seperti Rafflesia arnoldi.