Jenggala.id – Isu mengenai duet Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto tengah mencuat ke permukaan. Pasalnya, kedua bakal calon presiden (Bacapres) hingga saat ini belum mengumumkan siapa yang akan menjadi pasangan mereka dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang akan datang.
Sementara itu, Anies Baswedan sudah mengambil langkah maju dengan pasangannya, Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, untuk bersaing di Pilpres 2024.
Bacapres dari PDIP, Ganjar Pranowo, pun memberikan pandangannya mengenai kemungkinan berpasangan dengan Prabowo Subianto. Baginya, politik adalah dinamis dan segala kemungkinan bisa terjadi sebelum ditetapkan oleh KPU.
Baca juga : Sah, Perindo Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024
“Politik adalah dunia yang dinamis, dan sebelum KPU menetapkan pasangan calon, segala kemungkinan masih terbuka,” ujar Ganjar usai Rapat Tim Pemenangan Nasional (TPN) di Gedung High End, Jakarta, Rabu lalu (20/9/2023).