Kendati demikian, bagaimana kandungan kafein pada kopi dan teh, apakah kandungan kafein pada kopi lebih tinggi dibandingkan teh?
Kandungan kafein pada setiap jenis minuman, tidak hanya kopi dan teh, berbeda-beda dan tergantung dari bahan, serta cara pembuatan minuman tersebut.
Faktor-faktor yang dapat mempengaruhi kandungan kafein dalam setiap minuman yakni seperti asal, jenis dan bagaimana minuman itu disiapkan atau diproses.
Kandungan kafein pada kopi
Satu cangkir kopi, sekitar 237 ml, berisi kopi hitam yang diseduh, pada umumnya mengandung lebih banyak kafein, dibandingkan secangkir teh dengan takaran yang sama.
Dalam sebuah studi yang dipublikasikan di PubMed menunjukkan bahwa secangkir kopi, rata-rata mengandung 95 mg kafein.
Masyarakat umumnya meyakini bahwa kopi yang dibuat dari biji yang dipanggang lebih lama akan memiliki lebih banyak kafein dibandingkan kopi dari biji kopi yang diproses dengan pemanggangan ringan.