Jenggala.id – Ronaldo mengejutkan dunia dengan kepindahannya ke Al Nassr, peserta Liga Arab.
Ronaldo resmi diperkenalkan ke publik Arab pada Senin (2/1/2023) dan direncanakan akan tampil perdana pada tanggal 14 Januari 2023.
Keterlibatannya di Liga Arab menjadi catatan tersendiri bagi Ronaldo karena inilah kali pertama Ronaldo bermain di luar Eropa sejak pertama berkarier di Portugal.
Kepindahan Christiano Ronaldo ini juga membawa kabar kurang sedap, di mana diisukan Ronaldo akan mengakhiri kontrak kerjasama keagenan yang selama ini sudah dibina lebih dari 20 tahun bersama Jorge Mendes.
Ronaldo akan mendapatkan bayaran Rp 3,2 T per tahun.
Bergabungnya Ronaldo ke Al Nassr juga berarti bergabungnya dia dengan beberapa mantan pemain di Liga Eropa, seperti Vincent Aboubakar, Luiz Gustavo, David Ospina, Anderson Talisca, hingga Ghislain Konan.