Perusahaan percaya, kedekatan emosional akan menjadi kekuatan penting bagi lahirnya program-program keberlanjutan yang lebih inovatif, bermanfaat bagi ekonomi maupun kelestarian alam.
Adapun Desa Ciderum merupakan salah satu desa binaan yang dikembangkan MIND ID menjadi Desa Eduwisata. Program ini tidak hanya menghadirkan sarana dan prasarana yang layak, tetapi juga berbagai penyuluhan yang berfokus pada kesadaran lingkungan dan kesehatan mental masyarakat.
Warga desa kini memiliki akses yang lebih baik terhadap pengelolaan sampah terpadu, peluang tambahan penghasilan dari peternakan domba, hingga keberlanjutan pangan melalui kolam ikan.
Dampak ini memberi manfaat ganda, baik bagi masyarakat maupun bagi lingkungan sekitar.
Lebih dari itu, Pria menekankan kegiatan Employee Volunteer di Desa Ciderum juga menjadi bagian dari strategi MIND ID sebagai pengelola sumber daya mineral Indonesia yang bertanggung jawab.











