Padel juga menjadi olahraga sosial. Saat bermain, kamu bisa berjejaring, memperluas koneksi, bahkan menemukan peluang kolaborasi baru di luar lapangan. Nilai-nilai seperti sportivitas, strategi, dan kerja sama tim. Hal tersebut sejalan dengan prinsip keuangan yang baik yaitu disiplin, perencanaan, dan sinergi untuk mencapai hasil maksimal.
Neobank Padel Tournament mempertemukan dua hal penting yang makin dicari yaitu kesehatan dan kestabilan finansial.
Pertandingan Antar Komunitas: Ajang Adu Skill dan Gengsi
Neobank Padel Tournament dirancang sebagai turnamen antar komunitas padel. Empat kategori siap diperebutkan yaitu Men Silver, Men Bronze, Women Bronze, dan Women Lower Bronze. Sebelumnya, para pemain akan mengikuti babak penyisihan komunitas lebih dulu. Sesi ini menjadi dorongan semangat sportivitas dari akar komunitas itu sendiri.












