JENGGALA.ID – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengungkapkan semua penyiapan stadion untuk perhelatan Piala Dunia U-17 pada 10 November hingga 2 Desember 2023 sudah selesai.
“Semua penyiapan stadion untuk Piala Dunia U-17 sudah selesai,” ujar Basuki.
Dia menambahkan bahwa semua stadion – stadion untuk perhelatan Piala Dunia U-17 dalam kondisi siap digunakan.
“Semua sudah siap dimanfaatkan untuk perhelatan Piala Dunia U-17,” kata Basuki.
FIFA World Cup U-17 dipertandingkan di empat kota yaitu Jakarta, Solo, Bandung dan Surabaya. Piala Dunia U-17 berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023.
Selain Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, tiga stadion lainnya yang menjadi lokasi pertandingan Piala Dunia U-17 antara lain Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung) dan Stadion Manahan (Solo).