Jenggala.id, Kota Bandung – Kelangkaan Minyak Goreng dan kedelai di pasar tradisional maupun ritel masih menjadi persoalan. Masyarakat masih mengeluh kesulitan memperoleh bahan pokok tersebut, apalagi para pelaku UMKM.
Oleh sebab itu, DPRD Jabar meminta pemerintah provinsi maupun kabupaten/kota segera mencari solusi walaupun sebelumnya telah mendapatkan pasokan 30 juta liter minyak goreng.
Wakil Ketua DPRD Jabar, Ineu Purwadewi Sundari mengatakan, pihaknya selalu memantau terjadinya kelangkaan bahan pokok tersebut.
Atas dasar itu, Ineu meminta pemerintah provinsi, kabupaten, dan kota harus memantau kelangkaan minyak goreng dan kedelai.
“Sekarang sudah ada beberapa tambahan untuk pengadaan minyak goreng di beberapa kabupaten/kota dari provinsi. Saya minta ini secara terus menerus dilakukan hingga harga stabil dan tidak ada kelangkaan,” kata Ineu politisi PDI Perjuangan ini saat dikonfirmasi, Selasa 22 Februari 2022.