Jenggala.id – Indonesia akan kembali mengalami gerhana matahari total, tetapnya tanggal 20 April 2023. Ini adalah yang keempat kalinya Indonesia mengalami gerhana matahari.
Indonesia menjadi lintasan bagi tiga gerhana matahari total dalam periode 1980-2020, yaitu pada tanggal 11 Juni 1983 yang melintasi Jawa. Kemudian tanggal 18 Maret 1988 yang melewati Bengkulu, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Timur.
Dan yang terbaru, pada tanggal 9 Maret 2016 yang melewati Bengkulu, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Kalimantan Tengah, Sulawesi Tengah, dan Maluku Utara.
Baca juga : Cara Aman Menyaksikan Gerhana Matahari
Selama gerhana matahari total, terjadi beberapa dampak, diantaranya langit menjadi gelap dan menyebabkan bintang maupun planet yang selama siang hari tidak terlihat karena intensitas matahari lebih besar, dapat terlihat.