“Insha Allah dengan niat yang baik dan kerja sama yang kuat kita pastikan BUMN sebagai benteng ekonomi nasional dapat tercapai dan BUMN juga harus menjadi perusahaan yang bisa bersaing secara global dalam era persaingan ekonomi global,” terangnya.
Robertus Billitea memiliki rekam jejak dalam bidang hukum dan kepatuhan dengan menempati sejumlah posisi strategis di LPS dan BUMN.
Baca juga : Imbas Rasis, Erick Thohir Sebut Liga 1 Kemungkinan Dihentikan
Pria kelahiran Flores Timur, 4 Agustus 1966 ini pernah menduduki posisi Direktur Utama di PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) atau BPUI pada 2020 sampai dengan 14 Maret 2023 dan Direktur Eksekutif Hukum LPS pada 2012 hingga 2020.
Sementara itu, Wahyu Setyawan sebelumnya menjabat sebagai Asisten Deputi Bidang Peraturan Perundang-undangan di Kementerian BUMN sejak 9 Juni 2020. Pria kelahiran Jakarta, 9 September 1974 ini juga pernah menjabat sebagai Kepala Bagian Peraturan Perundang-Undangan di Kementerian BUMN pada 2015 hingga 2018.