Memasuki pertengahan tahun 2025, masyarakat Indonesia baru saja menikmati rangkaian akhir pekan yang panjang di bulan Mei dan Juni yang dimanfaatkan untuk traveling, beristirahat, hingga mempererat kebersamaan dengan orang terdekat. Lebih dari sekadar jeda, momen liburan menjadi waktu penting untuk menyegarkan pikiran dan mengisi ulang energi setelah menjalani rutinitas yang padat. Di tengah dinamika kehidupan modern, kebutuhan akan rehat yang berkualitas semakin relevan, mendorong gaya hidup yang lebih seimbang dan berkelanjutan.
Tren liburan saat ini menunjukkan pergeseran menuju perjalanan yang lebih praktis dan berorientasi pada pengalaman pribadi, seperti slow travel, eksplorasi destinasi lokal, serta wisata alam dan kuliner. Banyak pelancong yang kini mencari cara untuk menikmati liburan tanpa ribet, terutama dalam hal pengelolaan anggaran dan transaksi keuangan. Dalam konteks ini, solusi pembayaran yang simpel dan fleksibel menjadi sangat penting, memungkinkan traveler menikmati setiap momen liburan tanpa perlu khawatir soal pembiayaan dan kontrol pengeluaran.