Meskipun berakar pada sejarah, upacara yang disiarkan televisi untuk kedua kalinya, juga merupakan upaya untuk menghadirkan monarki berwawasan maju, dengan orang-orang yang terlibat mencerminkan negara yang lebih beragam dengan keberagaman agama pula.
Ketika Inggris berjuang untuk menemukan jalan di tengah pusaran politik setelah memutuskan keluar dari Uni Eropa, pendukung monarki mengatakan keluarga kerajaan tetap menarik perhatian internasional, serta merupakan sarana diplomatik yang penting untuk menjaga keberadaan Inggris di panggung dunia.
“Tidak ada negara lain yang dapat menampilkan pertunjukan yang begitu mempesona–mulai dari prosesi, arak-arakan, upacara, dan pesta jalanan,” kata Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak.
Terlepas dari antusiasme Sunak, penobatan Raja Charles III berlangsung di tengah krisis biaya hidup dan skeptisisme publik, terutama di kalangan muda, tentang peran dan relevansi monarki.