SULSEL, JENGGALA.id – Bupati Luwu Utara Andi Abdullah Rahim ST, Audience dengan Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang di Kantor BBWS Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (6/10/2025).
Hari ini kami berada di balai besar jeneberang bersama dengan kepala balai dan para kepala bidang yang ada. Kami hadir di kantor balai besar untuk mengkoordinasikan dengan balai terkait dengan 2 (dua) hal yakni, Pembangunan Tanggul permanen di Desa Polewali dan Desa Mario untuk mengatasi banjir yang mengarah ke Kecamatan Malangke yang saat ini kami telah melakukan penanganan sementara bersama dengan balai besar sungai pompengan serta di bantu oleh masyarakat Luwu Utara.
Dan alhamdulillah sebentar lagi tanggul kedua akan tertutup secara sementara dan kita berharap koordinasi kami hari ini memberikan progres untuk penanganan secara permanen di tahun 2026 yang telah masuk profosalnya untuk di usulkan.












