Berikut kisaran biayanya:
– Makeup & hairdo: Rp500 ribu – Rp1,5 juta
– Busana lamaran (sewa/desain baru): Rp500 ribu – Rp3 juta
– Fotografer/videografer: Rp1 juta – Rp4 juta
Belum termasuk biaya cetak foto, album, atau tambahan shoot pre-event. Sebaiknya, fokus pada dokumentasi digital dan gaya natural. Kamu bisa tampil elegan tanpa harus menyewa seluruh tim profesional jika bujet terbatas.
Seserahan: Cantik di Mata, Berat di Dompet
Tradisi seserahan sering kali menjadi ajang representasi keluarga dan bentuk kasih sayang calon mempelai pria. Tapi di sisi lain, ini juga bisa jadi biaya yang sulit dikontrol.
Biasanya, isi seserahan mencakup:
– Perlengkapan ibadah
– Pakaian dan aksesoris
– Produk kecantikan
– Kue tradisional atau hampers makanan
Total biayanya bisa mencapai Rp3–10 juta, tergantung isi dan kemasan. Belum lagi jika keluarga ingin tampilan seserahan mewah dengan dekorasi box akrilik, bunga, dan pernak-pernik tambahan.













