JENGGALA.ID – Pj. Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengingatkan pada Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk memahami betul arti netralitas sehingga turut bisa menjaga pribadi maupun institusi untuk tetap netral pada tahun politik 2024.
“Saya berharap para ASN memahami betul arti netralitas, mana yang boleh dan mana yang tidak. Netralitas bukan berarti kita tidak boleh menegakkan aturan. Jadi selain tidak memihak, kita harus berani tidak memberikan dukungan serta berani menegakkan aturan,” ujarnya dalam Rapat Koordinasi Cipta Trantibum Pemilu 2024 Se-Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Senin (16/10/2023).
Dengan memahami prinsip netralitas, Bey berharap ASN dapat menyikapi situasi politik dengan tidak terpengaruh atau mempengaruhi pihak lain untuk melakukan kegiatan yang mengarah pada keberpihakan atau tidak netral.