JENGGALA.ID – CIPATAT. Kebakaran yang terjadi di TPA Sarimukti tak kunjung padam sejak 23 hari lalu. Titik Api masih terlihat di sejumlah titik di TPA yang berada di Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat.
Pemkab Bandung Barat mengaku menyerah dalam menangani kebakaran yang belum jelas penyebabnya.
“Iya, intinya sudah dia (Bandung Barat) menyerahkan ke provinsi per tanggal hari ini,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Jabar Prima Mayaningtias seperti dilansir detikcom, Senin (11/9/2023).
Prima menjelaskan, penyerahan penanganan kebakaran TPA Sarimukti berbarengan dengan berakhirnya masa tanggap darurat yang dikeluarkan Pemkab Bandung Barat.
Prima menambahkan, penanganan kebakaran TPA Sarimukti sepenuhnya akan dilakukan oleh Pemprov Jabar.
“Sudah selesai jadi keputusan bupati menyatakan darurat Sarimukti habis dan selanjutnya diserahkan ke pemprov. Pemprov berlaku mulai besok,” jelasnya.