Liburan akhir pekan menjadi waktu yang tepat untuk melepas penat dan bepergian dengan kereta api. Suasana stasiun yang hidup, deru lokomotif yang siap berangkat, hingga aroma kopi dan teh hangat dari kereta makan KAI Services menghadirkan pengalaman perjalanan yang menyenangkan. Kenyamanan itu akan semakin terasa ketika setiap pelanggan saling menghormati dan menjaga suasana agar tetap tertib serta nyaman bersama.
Sepanjang Januari hingga September 2025, layanan kereta antarkota dan lokal yang dikelola KAI telah melayani 41,4 juta pelanggan. Angka ini menegaskan bahwa kereta api tetap menjadi moda transportasi favorit masyarakat untuk perjalanan jarak menengah hingga jauh di Pulau Jawa dan Sumatra. Dengan meningkatnya jumlah pelanggan, sikap saling menghormati menjadi kunci agar perjalanan tetap nyaman bagi semua.
			












