Manager Humas Divre IV Tanjungkarang Azhar Zaki Assjari menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai dan pelanggan atas dukungan serta kepercayaannya. “Hasil survei ini menjadi bukti nyata bahwa upaya peningkatan pelayanan yang kami lakukan mendapatkan respon positif dari masyarakat. Kami akan terus berkomitmen untuk memberikan layanan yang semakin prima dan berorientasi pada kepuasan pelanggan,” ujar Zaki. Divre IV Tanjungkarang juga terus berinovasi melalui digitalisasi layanan, peningkatan sarana dan prasarana, serta penguatan budaya pelayanan unggul di seluruh jajaran. “Dengan capaian CSI sebesar 4,71 ini, Divre IV Tanjungkarang bertekad untuk mempertahankan dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap layanan transportasi kereta api di wilayah Lampung dan Sumatera bagian selatan,” tutup Zaki.












