Sebelumnya, seorang analis senior dari Counterpoint Research menyatakan bahwa Apple kemungkinan hanya akan mendominasi pasar tertentu dalam hal pengiriman, menjadi pemain utama yang mencuat.
Selain itu, Mark juga menyindir visi Apple dalam menghadirkan produk tersebut.
Menurutnya, kacamata Quest memungkinkan manusia terhubung dengan orang lain, sementara pendekatan Apple berbeda.
“Visi Meta pada dasarnya memiliki dimensi sosial. Ini tentang orang-orang berinteraksi dalam cara baru dan merasakan kedekatan dalam cara baru. Sementara pendekatan Apple, sebaliknya, menggambarkan seseorang duduk sendirian di sofa,” ungkap Mark.