“Ya, kita akan lihat nanti (penunjukan menteri pertanian yang baru), karena saat ini sudah ada yang menghandle, yaitu Pak Arief,” ucapnya.
Syahrul Yasin Limpo sebelumnya telah mengundurkan diri dari jabatan menteri pertanian dan presiden telah menerbitkan keputusan khusus untuk memberhentikan politikus dari Partai NasDem tersebut. Setelah mengundurkan diri, Syahrul berharap dapat bertemu dengan Jokowi. Awalnya, Mensesneg Pratikno telah menjadwalkan pertemuan pada Jumat (6/10) sore, namun Syahrul tidak dapat hadir karena kondisinya yang belum pulih setelah baru kembali dari luar negeri.