Jenggala.id – Sebagai kebutuhan primer, handphone (HP) saat ini telah mengalami transformasi menjadi lebih dari sekadar alat komunikasi. Berbagai aktivitas dapat dilakukan hanya dengan menggunakan satu genggaman HP.
Tidak mengherankan jika kehilangan HP dari pemiliknya dapat menyebabkan kekhawatiran, mengingat banyak informasi penting yang disimpan di dalamnya.
Namun, tidak perlu panik karena ada berbagai tips untuk melacak HP yang hilang. Keberuntungan berada di pihak kita karena HP selalu terhubung dengan internet.
Baca juga : Deretan HP Huawei yang Kompetitif
Karena itulah, HP kita selalu mengirimkan lokasi mereka. Bahkan jika dalam kondisi mati, HP masih dapat dilacak dengan mencari posisi terakhirnya.
HP yang hilang dapat dilacak menggunakan Google atau bahkan menggunakan WhatsApp. Semua metode tersebut akan menunjukkan lokasi terakhir HP tersebut. Bagaimana cara melacak HP yang hilang? Simak informasi berikut ini: