JENGGALA.ID – Indonesia berencana mengumumkan investasi besar senilai US$20 miliar atau sekitar Rp300 triliun dalam Kemitraan Transisi Energi Berkeadilan (Just Energy Transition Partnership/ JETP) pada bulan November mendatang. Pengumuman ini direncanakan akan dilakukan sebelum Konferensi Perubahan Iklim PBB (COP) 28 yang akan dimulai pada tanggal 28 November 2023.
Kepala Sekretariat JETP, Edo Mahendra, mengonfirmasi bahwa jika semua proses berjalan dengan lancar, rencana investasi ini akan diluncurkan sebelum COP 28.
JETP adalah sebuah komitmen pendanaan untuk transisi energi yang melibatkan Indonesia dan negara-negara maju dalam International Partners Group (IPG). Komitmen ini pertama kali diinisiasi dalam KTT G20 di Bali pada bulan November 2022.