JENGGALA.ID – Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming telah menyatakan kesiapannya untuk menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Prabowo Subianto dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Puan Maharani, Ketua DPP PDIP, mengungkapkan bahwa Gibran telah mengkomunikasikan niatnya dalam pertemuan pada Jumat (20/10) malam. Ia bahkan telah mengucapkan selamat tinggal kepada partainya.
Keesokan harinya, Gibran tiba di Jakarta dan segera mengunjungi kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, setelah Airlangga Hartarto mengusulkan namanya sebagai cawapres Prabowo. Golkar memberikan dukungan kepada Gibran melalui Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) yang digelar pada hari yang sama. Airlangga menyamakan Gibran dengan Sutan Sjahrir, seorang tokoh pergerakan RI yang menjadi Perdana Menteri pada usia 36 tahun.