Melihat urgensi tersebut, BINUS Online menyelenggarakan kegiatan BINUS Online Partnership Program: University Connection, sebagai bagian dari komitmen dalam mendukung pengembangan SDM yang adaptif, inovatif, dan siap menghadapi era kecerdasan buatan. Program ini diselenggarakan pada tanggal 2 – 4 Juni 2025, berlokasi di BINUS @Kemanggisan dan BINUS @Alam Sutera. Kegiatan ini dibuka dengan pertemuan antara wakil-wakil Politeknik dan Universitas dengan para pimpinan dari BINUS Online. Sebanyak 17 politeknik turut hadir dalam acara ini, yang terdiri dari Politeknik Negeri Jakarta, Politeknik Meta Industri Cikarang, Universitas Singaperbangsa Karawang, Fakultas Vokasi Universitas Brawijaya, Politeknik ATI Padang, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Politeknik AKA Bogor, Politeknik LP3I Jakarta, Politeknik Negeri Media Kreatif, Politeknik Negeri Medan, Universitas Lampung, Politeknik Negeri Lampung, Politeknik Akamigas Palembang, Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma, Politeknik Negeri Sriwijaya, Politeknik Pariwisata Palembang, dan Politeknik Manufaktur Bandung.