Dia berharap, bus ini bisa dimanfaatkan untuk membantu meningkatkan kualitas pendidikan di dua kabupaten ini.
“Semoga bantuan bus ini bisa berguna bagi kemajuan sekolah dalam memberikan pelayanan pendidikan yang jauh lebih baik. Mudah-mudahan ke depan masih ada tambahan,” sebut Sarce.
Sekadar diketahui bahwa, Anggota Badan Anggaran DPR RI ini mengatakan selain bus sekolah, dirinya juga menyalurkan beberapa jenis bantuan lainnya yang diambil dari dana aspirasinya. Diantara bantuan yang sudah berjalan di Dapil Sulsel 3 (9 kabupaten/kota), yakni bedah rumah, program “Kotaku”, jalan tani, P3TGAI, dan lainnya.
“Ini sudah rampung semua untuk tahun 2020 dan 2021, 2022 serta 2023. Dan kami akan masukkan lagi untuk tahun 2024,” terangnya.
Untuk program bedah rumah tahun 2020, sebanyak 1000 unit rumah sudah dibedah, 500 di Tana Toraja dan 500 untuk Toraja Utara. Tahun 2021 akan ada lagi 1.500 unit yang diperuntukkan bagi 500 kepala keluarga di Luwu Raya, 500 Tana Toraja, dan 500 Toraja Utara. Untuk P3TGAI dibagi untuk Pinrang, Sidrap, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara, dan Luwu Raya.