Acerpure juga memperkenalkan Acerpure Pro (AP972-50B) UVC. Didukung dengan 4-in-1 HEPA Filter dan UVC sanitizer, real-time CO2 monitoring, serta didukung aplikasi pintar yang dapat memudahkan pengguna. Dirancang dengan kemampuan membersihkan udara secara cepat dan efisien pada ruangan yang besar hingga ukuran 116 meter persegi sehingga cocok untuk perkantoran. Acerpure Pro UVC menawarkan kemudahan pengoperasian melalui aplikasi Acerpure Life.
Selain air purifier, Acerpure juga menghadirkan perangkat air circulator Acerpure Cozy F2 (AF773-20Y). Bukan kipas angin, ini adalah air circulator terbaru yang memiliki kemampuan untuk membuat udara di ruangan lebih sejuk, minim noise dan lebih hemat energi. Acerpure Cozy F2 dapat bergerak ke atas, bawah, kiri dan kanan untuk menyebarkan udara bersih ke seluruh ruangan secara merata. Perangkat dengan desain premium ini memiliki 16 pengaturan kecepatan yang dapat diatur sesuai kebutuhan. Tak lupa, tingkat kebisingannya yang hanya 24 dB menghadirkan kenyamanan optimal saat Anda beristirahat di rumah.