Dalam peluncuran home appliances Acerpure di Indonesia, saat ini mencakup produk air purifier, vacuum cleaner, air circulator, ionic hair style, water purifier, steam oven, dishwasher hingga 2-in-1 flip air fryer yang menjadi pelengkap sempurna untuk setiap rumah. Pengguna juga dapat memantau dan mengoperasikan perangkat tipe tertentu dengan mudah melalui aplikasi Acerpure Life yang tersedia untuk smartphone.
Leny Ng, President Director, Acer Indonesia, mengatakan, “Hadirnya Acerpure merupakan wujud nyata komitmen Acer Group Indonesia dalam upaya menciptakan gaya hidup yang lebih berkualitas. Beragam produk gaya hidup dan kebutuhan rumah tangga dihadirkan untuk melengkapi aktivitas sehari-hari pengguna di rumah. Dengan menggunakan rangkaian produk Acerpure, kami menawarkan ekosistem rumah cerdas, mudah, nyaman dan berkualitas bagi pelanggan.”