SULSEL, JENGGALA.id – Menjelang konferensi pengurus cabang Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sabbang Selatan, Kabupaten Luwu Utara, yang akan digelar pada 11 Februari 2025, sejumlah nama calon ketua mulai bermunculan. Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Jusman, Kepala UPT SMPN 6 Satap Sabbang Selatan.
Dukungan terhadap Jusman datang dari sejumlah guru yang berharap sosoknya mampu membawa perubahan positif bagi organisasi PGRI Sabbang Selatan. Meski mendapatkan dorongan besar, Jusman mengaku tidak pernah meminta untuk maju sebagai calon ketua.
“Saya tidak meminta maju sebagai calon ketua, tetapi kalau teman-teman guru meminta saya maju, tentu saya harus menghargai dan mempertimbangkannya,” ungkap Jusman saat dikonfirmasi pada Jumat (7/2/2025).