Jenggala.id – Di Gunungkidul, DI Yogyakarta, warga yang terjangkit antraks diketahui telah menggali kembali ternak yang mati dari kuburannya untuk kemudian mengonsumsi dagingnya. Setelah seorang warga Pedukuhan Jati, Kalurahan Candirejo, Kapanewon Semanu meninggal, pihak berwenang setempat mulai melakukan penyelidikan.
Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Gunungkidul, Wibawanti Wulandari, mengungkapkan bahwa korban yang meninggal sebelumnya telah menyembelih tiga ekor sapi yang tiba-tiba mati pada akhir bulan Mei.
Dilaporkan bahwa warga setempat melakukan penggalian tempat pemakaman satu ekor sapi yang mati secara mendadak. Kemudian sapi tersebut disembelih dan dagingnya dikonsumsi.
Baca juga : Fenomena Laut Mati dan Ancaman bagi Manusia