JENGGALA.ID, CIMAHI – Lurah Karangmekar tandatangani dokumen usulan perencanaan pembangunan skala prioritas tertinggi dalam kegiatan Musrenbang parsitipatif 2024 di aula Kelurahan Karangmekar, Senin (15/1/2024).
Hadir dalam kegiatan musrenbang kali ini diantaranya Kadishub Kota Cimahi selaku Binwil Kelurahan Karangmekar Kecamatan Cimahi Tengah, Perwakilan DP3AP2KB Kota Cimahi, Camat Cimahi Tengah, Lurah Karangmekar.
Kemudian hadir juga Babinkamtibmas, Babinsa Kelurahan Karangmekar, dan LPM selaku pelaksana Musrenbang tingkat Kelurahan Karangmekar Kecamatan Cimahi Tengah tahun 2024.
Dari pantauan dilokasi kegiatan Musrenbang ini di hibur dengan seni budaya dari sanggar panggugah RW 07 Kelurahan Karangmekar Cimahi Tengah.
Lurah Karangmekar Atep Kahma Wijaya, SE.M.M. mengatakan musrenbang partisipatif tingkat Kelurahan Karangmekar ini bagian dari perencanaan pembangunan partisipatif yang melibatkan seluruh unsur masyarakat sebagai stakeholder yang akan menghasilkan usulan program dan kegiatan yang berkualitas dan bersinergi pada perencanaan pembangunan Kota Cimahi yang akan diusulkan di tingkat Kecamatan.