Dalam pertemuan nanti, Wapres Ma’ruf menyampaikan akan mengajak para bakal cawapres berdiskusi tentang upaya meredam konflik sebab sikap para pendukung kontestan akan bergantung pada para pemimpin.
“Karena bagaimanapun kan di bawah itu bagaimana yang di atasnya, kontestan ini, baik partai pendukung, capres dan cawapres maupun tim pemenangan masing-masing. Nah, ini kalau bisa tensinya (turun). Suasana damai, dingin, pemilu kita tidak menimbulkan masalah,” katanya.
Mengenai kegiatan Presiden Jokowi menjamu para bakal capres dengan santap siang pada Senin (30/10), Wapres menilai presiden sebagai kepala negara menghendaki kontestasi tidak terjadi pembelahan.
Presiden, menurut Ma’ruf Amin, ingin terus memberikan pengertian kepada kontestan agar berkompetisi secara adil, jujur dan tidak membuat konflik.