Achmad Ru’yatpun memastikan akan segera melayangkan surat kepada Kemendagri untuk ditindaklanjuti.
Dia berharap siapa pun yang ditunjuk menjadi Pj gubernur Jabar dapat menjalankan peran dan fungsinya secara maksimal.
“Kami berharap sampai nanti Pilkada Jawa Barat, sosok penjabat gubernur Jabar ini dapat melaksanakan tugas dengan sebenarnya dan seoptimal mungkin,” ujarnya.
Sementara, Ridwan Kamil mengatakan dalam sisa masa jabatannya yang tinggal sebulan, ia akan tetap menyelesaikan sejumlah pekerjaan yang belum tuntas.
“Ini formalitas administrasi yang harus dilakukan, masih ada sebulan kerja kerja yang harus kami lakukan, masih ada persiapan peresmian Kujang Sapasang Situ Bagendit dan kerja lainnya yang masih jadi semangat kami di sisa sebulan terakhir,” tutur Emil.***