Turnamen futsal ini direncanakan berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 25 hingga 27 Juni 2024, dengan tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.
Pembukaan turnamen ditandai dengan Tendangan bola pertama oleh Kapolres Luwu Utara Akbp Muh Husni Ramli dan Ketua Bhayangkari Cab. Luwu utara Ny. Wati Husni, diikuti oleh pertandingan perdana antara Tim Futsal Sat Intelkam Polres Luwu Utara dan Tim Futsal gabungan Bag dan Sat Binmas Polres Luwu Utara. Pertandingan berlangsung dengan semangat tinggi dan diwarnai dengan semangat sportivitas dari para peserta.
Pewarta: Megasari/Yus