Selain itu, terletak 3 goa yang mempesona serta satu sumur dan peninggalan lainnya seperti manik-manik juga keramik.
Objek wisata satu ini, terbilang sebuah wisata sejarah yang memiliki fasilitas dan pelayanan cukup lengkap.
Dengan adanya area parkir kendaraan, mushola, kamar mandi atau MCK, penginapan dan masih banyak lagi.
Kemudian, ada sebuah petilasan dari Kerjaan Galuh Kertabumi yang didirikan oleh Putri Tanduran Ageung, yang merupakan putri Raja Galuh Salawe yaitu Sanghyang Cipta.
Nama Gunung Susuru sendiri, berasal dari kembang Susuru yang banyak tumbuh pada bukit tersebut.
Susuru yaitu sejenis kaktus, namun hanya bisa tumbuh pada daerah itu saja.
Konon, tumbuhan itulah yang menghiasi taman Keraton Galuh Kertabumi dan menggunakannya sebagai tanaman pagar Keraton.