Sedangkan pada kopi tanpa kafein biasanya menyajikan kurang dari 3 mg per cangkir sekitar 237 ml.
Sementara itu, minuman teh tanpa kafein, jumlah kandungan kafeinnya berada di antara dua jenis kopi ini.
Kandungan kafein pada teh
Teh adalah jenis minuman kedua yang paling populer dikonsumsi penduduk dunia. Umumnya, masyarakat mengonsumsi tiga jenis teh, yakni teh hitam, teh hijau, dan teh putih.
Perbedaan dari ketiga jenis teh ini adalah waktu panen dan tingkat oksidasi daun, namun ketiganya berasal dari tanaman yang sama yakni Camellia sinensis.
Dalam prosesnya, teh hitam cenderung teroksidasi, sedangkan daun teh hijau dan teh putih tidak mengalami oksidasi. Sehingga, rasa teh hitam lebih pekat dan tajam.
Daun teh yang teroksidasi ini juga tak hanya memberikan rasa pekat dan tajam pada teh, tetapi juga mempengaruhi sejauh mana kafein dari daun meresap saat diseduh air panas.