Ia pun mulai membongkar isi dari dua kotak souvenir yang diterimanya. Namun, yang menjadi sorotan adalah saat Melaney membuka satu kotak berwarna biru yang ia dapat. Alih-alih menemukan foto Fritz dan Giovani, kotak tersebut justru bergambar wajah Hotman Paris.
Dengan nada canda, Melaney berkomentar, “Best emang, abang gue ini pede-nya gak kaleng-kaleng.”
Baca juga : Karyawan Alfamart Diancam UU ITE oleh Wanita Pengambil Cokelat
Kemudian, ia melanjutkan dengan membuka isi kotak souvenir tersebut. Ternyata, kotak souvenir tersebut berisikan lima parfum untuk seri laki-laki. Setiap botol parfum memiliki nama masing-masing, seperti seri Ganteng, Menawan, Juara, Naluri, dan Kaya Raya.
Melaney Ricardo, yang dikenal sebagai pecinta parfum, mengungkapkan kegembiraannya