SULSEL, JENGGALA.id – Sekitar 1.300 an anggota Credit Union Sauan Sibarrung (CUSS) mengikuti kegiatan Lokakarya Pra Rapat Anggota Tahunan (Pra RAT), yang dilaksanakan di Tempat Pelayanan (TP) Saluampak, tepatnya di perbatasan Kabupaten Luwu Utara dan Kabupaten Luwu, Desa Pongko, Kecamatan Walenrang Utara, Rabu 6 November 2024.
Acara penting dari sebuah lembaga keuangan besar yang kantor pusat di Mandetek Kabupaten Tana Toraja, ini difasilitasi oleh Wakil Ketua Pengurus Credit Union Sauan Sibarrung, Anton Serasima, S.IP.
Dalam pemaparannya di Pra RAT, Antonius Serasima menyampaikan sejumlah data penting terkait perkembangan CU Sauan Sibarrung, baik dari segi konsolidasi secara keseluruhan maupun data spesifik TP Saluampak. Data Konsolidasi yang dipaparkan mencerminkan pertumbuhan positif yang telah dicapai hingga Oktober 2024.