Sementara itu Dede Komarudin mewakili penerima bantuan TJSL berupa mesin kopi dari KPH Bandung Selatan, menyampaikan terima kasih karena telah menerima bantuan dari Perhutani.
“Kopi yang dihasilkan dari sekitar hutan ini telah berkali-kali mendapat juara di Jawa Barat. Adapun bantuan alat pengolah kopi, akan kami gunakan sebaik-baiknya dan berharap bisa meningkatkan kualitas produksi kopi dan pangsa pasarnya lebih luas lagi. Kami pun tentunya akan mematuhi butir-butir yang tertulis dalam Perjanjian Kerja Sama Kemitraan Produktif.” kata Dede. (Komp-Pht Bds/Yans)***