JENGGALA.ID – Wulan Guritno tidak memenuhi janjinya untuk beberkan aksi mempromosikan judi online pada 2020 lalu.
Hampir 7 jam lamanya, Wulan Guritno dimintai keterangan di Bareskrim Polri pada Kamis (14/9/2023), sayangnya Wulan tidak melayani sesi tanya jawab dengan awak media dengan dalih sudah ditunggu pekerjaan lain.
“Sekarang, aku ada kerjaan lain. Harus ke pekerjaan selanjutnya,” ujar Wulan Guritno yang setelahnya langsung bergegas menuju mobil meninggalkan Gedung Awaloedin Djamin.
Selama perjalanan menuju mobil pun, Wulan Guritno memilih bungkam dari cecaran pertanyaan awak media perihal keterlibatannya dalam kegiatan promosi online.
Sebelumnya, Wulan Guritno berjanji akan memberikan keterangan saat tiba di Bareskrim Polri pagi tadi. Ia meminta waktu bertemu penyidik dulu untuk memberikan klarifikasi atas aksi mempromosikan judi online.