Jenggala.id, Bogor – Indonesia memiliki potensi perikanan dan kelautan yang sangat besar. Dua pertiga wilayah Indonesia adalah laut dan panjang pantai terpanjang ke 3 di dunia.
Salah satunya adalah di Kabupaten Indramayu yang memiliki panjang pantai 147 Km (terpanjang di Jawa Barat).
“Indramayu merupakan produsen perikanan tangkap, budidaya dan garam terbesar di Jawa Barat. Sehingga Sumber Daya Perikanan dan Kelautan di Indonesia maupun di Indramayu merupakan potensi raksasa ekonomi yang seharusnya bisa mensejahterakan para pelaku usahanya,” kata Anggota DPR RI Komisi IV, Ono Surono, saat menjadi narasumber dalam Seminar Nasional dengan Tema Peluang dan Tantangan Potensi Olahan Produk Perikanan dan Kelautan Indramayu yang digelar Forum Indramayu Studi dan Ikatan Keluarga dan Mahasiswa Dharma Ayu (IKADA) Bogor, Kamis (10/3).