Al Hilal mengatakan, “Dari tes medis yang sudah dilakukan pada Neymar, dikonfirmasi ada sobekan di bagian ACL dan meniskus pada lutut kiri. Dia akan menjalani operasi dan program perawatan yang akan diberitahu lebih lanjut.”
Cedera Neymar terjadi saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol, di mana ia harus meninggalkan lapangan pada menit ke-45 setelah cedera ACL akibat salah tumpuan dalam duel dengan pemain Uruguay, Nicolas De La Cruz. Neymar tampak sangat kesakitan dan bahkan menangis ketika harus ditandu keluar lapangan. Ia terpaksa digantikan oleh Richarlison pada menit ke-45+4.
Saat Neymar keluar, Brasil sedang tertinggal 0-1 dari Uruguay. Uruguay berhasil memperlebar keunggulan menjadi 2-0 dengan gol dari Nicholas De La Cruz pada menit ke-77. Hasil akhir pertandingan adalah kemenangan 2-0 untuk Uruguay atas Brasil. Hasil ini membuat Uruguay naik ke peringkat kedua klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol dengan mengemas tujuh poin dari empat pertandingan. Sementara Brasil turun ke posisi ketiga klasemen sementara dengan tujuh poin dari empat pertandingan yang dijalani.