– Kartu uang elektronik yang akan didaftarkan
– Kartu identitas diri (KTP atau Kartu Pelajar/Mahasiswa)
– Handphone/gadget lain untuk proses pendaftaran secara online
Selanjutnya lakukan tutorial pendaftaran kartu e-money untuk mendapatkan tarif khusus tersebut:
1. Buka link: bit.ly/pendaftaran-tarif-khusus
2..Masukkan data diri beserta email dan password pada form online yang tersedia
3. Klik tanda centang pada box Syarat dan Ketentuan, kemudian tekan Submit
4. Masukkan kembali email dan password yang telah dibuat, kemudian tekan Submit
5. Masukan kode OTP yang dikirim melalui email yang telah didaftarkan
6. Pilih menu Membership, lalu pilih jenis Golongan Khusus yang akan didaftarkan
7. Lengkapi data pada formulir online yang tersedia
8. Ambil foto nomor PIN kartu uang elektronik yang akan didaftarkan
9. Kemudian ambil foto identitas diri (KTP atau Kartu Pelajar/Mahasiswa), lalu tekan Kirim
10. Data yang diajukan akan diverifikasi dalam waktu maksimal 1 x 24 jam
11. Setelah berhasil diverifikasi, Anda akan dapat notifikasi yang dikirim ke email
12. Langkah selanjutnya, aktivasi kartu e-money yang dapat dilakukan dengan tap ke alat reader TOB di armada bus, atau lokasi yang telah ditentukan
13. Jika aktivasi di armada bus, pendaftar silakan memberitahu driver jika akan mengaktifkan kartu e-money khusus yang telah didaftarkan tadi, kemudian driver akan mengaktifkan aplikasi perso di reader TOB dengan cara melakukan scan QR.