Kemampuan public speaking adalah aset berharga di dunia pendidikan, bisnis, dan karir profesional. Oleh karena itu, SD, SMP, dan SMA ADVENT 1 menghadirkan Coach Priska Sahanaya untuk membagikan 4 Teknik Presentasi yang Memikat dalam seminar pada Senin, 20 Mei 2024.
Profil Coach Priska Sahanaya
Coach Priska Sahanaya telah menginspirasi ratusan ribu peserta di berbagai acara. Dengan dedikasi dan semangatnya, ia berbagi pengalaman dan wawasan dalam seni berbicara di depan umum. Pada tahun 2024, Coach Priska berfokus pada program “Public Speaking untuk 1000 Sekolah,” yang mendapat sambutan hangat dari berbagai institusi pendidikan.
Keseruan Bersama Pronas dan Sinotif
Acara ini juga melibatkan sesi makan bersama Pronas. Para siswa antusias mengolah dan menikmati produk-produk lezat dari Pronas, produsen makanan ternama yang telah melayani masyarakat dengan produk berkualitas selama lebih dari tiga dekade.