SULSEL, JENGGALA – Dandim 1414/Tana Toraja (Tator) Sulawesi Selatan, Letkol Inf Monfi Ade Chandra dalam acara peringatan Maulid (Kelahiran) Nabi Besar Muhammad SAW di Mesjid Ar Rahman Arrashif Makodim, Kelyrahan Rantepao, Kecamatan Rantepao Kabupaten Toraja Utara Sulawesi Selatan, Senin 9 Oktober 2023.
Tausiah dalam rangka memperingati Kelahiran (Maulid) Nabi Besar Muhammad SAW yang berlangsung di Masjid Makodim 1414 Tana Toraja yang mana intinya, bulan Rabiul Awal adalah bulan yang sangat bersejarah dalam kehidupan manusia khusus nya umat Islam, karena pada tanggal 12 Rabiul Awal tahun Gajah, telah dilahirkan seorang pemimpin umat manusia yang merupakan rahmat bagi alam semesta.
“Beliau adalah junjungan umat Islam yakni, Nabi Besar Muhammad SAW. Melalui beliau Allah SWT menunjukkan manusia menuju alam yang penuh dengan cahaya keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT,” jelas Ustad dalam Tausiyahnya.