“Olahraga itu harus disisipkan hiburan yang adaptif dengan masa sekarang, kemudian kami berharap dengan semakin banyak peminat, semakin populer, tentunya semakin banyak pihak-pihak yang terpanggil untuk bekerja sama dengan taekwondo, untuk mendukung taekwondo dalam mempersiapkan atlet-atlet, baik pelatnas di dalam negeri, try out, training camp di luar negeri, sampai pertandingan-pertandingan di luar negeri untuk menambah jam terbang dalam menghasilkan atlet-atlet kelas dunia,” tambahnya.
Babak kualifikasi PON ini juga menjadi indikator program pembinaan yang berjalan di masing-masing pengurus provinsi.