Dengan menggunakan CIT, keandalan aliran listrik pada jaringan OCS dapat diukur secara detail, termasuk kemampuan dan kestabilannya dalam menyediakan tenaga bagi sarana KCJB.
Kereta inspeksi CIT didesain khusus untuk mengukur berbagai kondisi prasarana KCJB, termasuk kelistrikan, kondisi jalur, persinyalan, dan fasilitas operasi lainnya.
Baca juga : Belum Ada Kepastian, Sudah Dua Bulan Lebih Rumah Terdampak KCIC
Setelah pengujian, KCIC bersama kontraktor dan konsultan yang ditunjuk akan melakukan evaluasi terhadap data yang diperoleh. “Pengujian secara bertahap akan melibatkan sistem persinyalan, telekomunikasi, OCS, stasiun, dan subsistem lainnya untuk mencapai integrasi yang sempurna,” jelas Emir.
Pada tahap berikutnya, perjalanan sarana KCJB akan ditingkatkan secara bertahap hingga mencapai kecepatan teknis maksimal 385 kilometer per jam. Tes integritas sistem persinyalan, telekomunikasi, OCS, stasiun, dan subsistem lainnya juga akan dilakukan dengan menggunakan sepur kilat.













