Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Asep Kuswanto, menjelaskan bahwa pemadaman dilakukan oleh 4 mobil tangki air UPST DLH DKI, 2 Damkar UPST, 6 Damkar DKI Jakarta, dan 4 Damkar Kota Bekasi. Kebakaran terjadi tepat di depan Power House dan pembangkit listrik tenaga sampah (PLTSA) Bantargebang.
“Perlu dicatat bahwa kejadian ini terjadi di Zona 2 Jambore dan bukan merupakan zona aktif pada pukul 14.00 WIB,” tegas Asep saat dimintai konfirmasi. Kebakaran ini muncul tiba-tiba karena angin kencang dan sekitar lokasi terdapat sampah kering.