Acara akan diisi oleh beberapa pemateri yang telah pakar dibidangnya seperti, Bapak D. Bambang Wijaya, Owner PT Dekor Asia Jayakarya yang merupakan seorang eksportir sukses dengan pengalaman 12 tahun menggunakan Alibaba.com, beliau akan berbagi kiat-kiat praktis dalam menembus pasar daring global. Bapak Steven Wangsa Wirahardja, Business Development Manager & Channel Manager Alibaba.com Indonesia, Bapak Irman Adi Purwanto Moefthi, Analis Perdagangan Ahli Madya, Direktorat Ekspor Produk Primer, Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional, Kementerian Perdagangan RI, yang akan memberikan informasi terkini terkait regulasi dan peluang ekspor. Serta Ibu Linda Widiastuti Ariningrum, S.Sos., M.Si selaku Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jawa Tengah. Sesi akan dipandu oleh Ibu Mutia Safitri, Head of Trade Credit Insurance (TCI) PT Asuransi ASEI.












