Desra menuturkan bahwa kehadirannya merupakan salah satu wujud komitmen persahabatan Indonesia-Inggris yang kokoh.
Dia juga berharap bahwa di era Raja Charles III, persahabatan Indonesia-Inggris yang akan memasuki usia 75 tahun pada 2024 terus menguat.
Dalam unggahannya, dia juga menggambarkan suasana Kota London, Inggris jelang penobatan Raja Charles III.
“Simbol-simbol kenegaraan yang megah menghiasi sudut kota, demikian juga cindera mata yang sudah banyak dijual. Mudah-mudahan cuaca minggu ini cerah sehingga atmosfer perayaan bisa maksimal,” tulisnya.