Baca juga : Kabar Duka Menimpa Keluarga Wakapolri, Kapolri Ucapkan Duka Cita
“Informasi yang kami terima dari pihak gedung, tadi (api) pertama muncul dari restoran. Namun, sumber apinya dari mana, sedang dalam penyelidikan polisi,” ungkap Trianto saat dijumpai di depan Gedung K-Link, pada hari Sabtu (15/7/2023).
Dampak dari kebakaran ini menyebabkan tiga orang mengalami luka bakar ringan dan segera dilarikan ke rumah sakit.
“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun ada tiga orang yang mengalami luka bakar. Dua orang telah mendapatkan perawatan di rumah sakit, sementara yang satu sudah pulang,” jelas Trianto.
Sangat disayangkan, keluarga mempelai pengantin yang tengah menjalani prosesi adat di lantai 5 Gedung K-Link mengungkapkan bahwa alarm kebakaran tidak berbunyi saat peristiwa kebakaran itu terjadi.